Ini Dia Gedung Pencakar Langit Tertinggi di Indonesia!
Salah satu ciri khas dari kota metropolitan di berbagai belahan dunia adalah eksistensi dari gedung-gedung pencakar langitnya. Gedung-gedung yang menjulang tinggi tersebut biasanya diperuntukkan untuk berbagai kepentingan mulai dari gedung perkantoran, hunian tempat tinggal, hingga restoran dan pusat perbelanjaan.
Beberapa kota bahkan punya gedung pencakar langit supertall dan megatall yang tingginya lebih dari 300 meter dan 500 meter loh Sobat Vini. Kalau gedung pencakar langit tertinggi di Jakarta, ada dimana ya?
Gedung Pencakar Langit Tertinggi di Indonesia
Gedung pencakar langit tertinggi di Jakarta bernama Autograph Tower yang berada di Jalan M.H. Thamrin, Jakarta Pusat. Autograph Tower digadang-gadang menjadi gedung supertall pertama di Indonesia dengan tinggi mencapai 385 meter. Sedangkan gedung pencakar langit tertinggi kedua di Indonesia bernama Luminary Tower dengan tinggi sepanjang 300 meter, yang juga masih berada di dalam satu kawasan dengan Autograph Tower yaitu di Kawasan Thamrin Nine.
Vinilon Group turut mengambil peran dalam pembangunan Luminary Tower loh, Sobat Vini! Beberapa alat untuk menyokong sistem perpipaan dari Luminary Tower atau juga sering disebut Thamrin Nine Tower 2, disuplai dari Vinilon Group, diantaranya yaitu Pipa PVC dan Gate Valve KITZ. Gedung supertall di Indonesia aja udah pakai produk dari Vinilon Group, jadi gak ada yang perlu diragukan lagi dong dari kualitas produk Vinilon Group?